Kelainan pada kulit beserta gambarnya

Kelainan pada kulit adapat disebabkan oleh beberapa faktor. Penyebabnya juga bermacam-macam. Untuk itulah, artikel ini membahas tentang penyakit kulit dilengkapi dengan pembahasannya, sebagai berikut :

XEROSIS

Xerosis merupakan keadaan kulit yang tampak kering dan kasar. Keadaan ini terjadi  pada seluruh tubuh terutama pada tungkai  bawah yang disebabkan oleh kelembaban kulit yang rendah. Penyakit ini mencerminkan adanya kelainan pada proses maturasi dari epidermis sehingga akan menghasilkan suatu permukaan kulit yang tidak rata. Kelainan ini ditandai adanya rasa gatal, sehingga terjadi peradangan pada permukaan kulit. Peradangan ini disebabkan adanya kelainan pada lapisan tanduk.


LENTIGO


Lentigo ditandai adanya bercak-bercak hiperpigmentasi pada kulit, berwarna cokelat hitam. Jika bercak ini terdapat pada kulit yang terkena sinar matahari, disebut solar lentigo. Apabila bercak ini terdapat pada orang tua ,aka bercak tersebut tidak dapat hilang. Akan tetapi, jika bercak tersebut muncul pada kulit orang muda, bercak dapat hilang jika tidak terkena sinar matahari. Lentigo yang muncul pada orang muda disebut freckles.


SCABIES


Scabies merupakan penyakit yang disebabkan oleh reaksi alergi terhadap tungau. Penyakit ini ditandai dengan timbulnya rasa gatal pada malam hari, tampak lepuh-lepuh kecil,  dan terjadi abrasi yang dikarenakan garukan dan goresan pada ruam. Penyakit ini dapat menular melalui kontak kulit, tidur seranjang, dan menggunakan handuk yang sama dengan orang yang terinfeksi.


KUSTA atau LEPRA


Kusta merupakan penyakit infeksi kronis pada kulit yang disebabkan oleh bakteri Mycobacterium leprae. Penyakit ini apabila tidak segera ditangani dapat mengakibatkan kerusakan pada kulit, saraf anggota gerak dan mata.


JERAWAT


Macam-macam Penyakit Kulit dan GambarnyaJerawat merupakan jenis penyakit kulit yang dipengaruhi oleh kelenjar minyak kulit. Lubang kecil atau pori-pori terhubung dengan kelenjar minyak di bawah kulit oleh saluran yang disebut folikel. Ketika folikel tersebut tersumbat, maka jerawat akan tumbuh. Pengobatan dan pencegahan jerawat secara alami adalah cara terbaik menangani jerawat agar tidak menimbulkan bekas luka akibat jerawat yang lebih susah untuk dihilangkan.


EKSIMMacam-macam Penyakit Kulit dan Gambarnya

Eksim yang juga dikenal sebagai dermatitis atopik ini adalah salah satu daribermacam-macam penyakit kulit jangka panjang. Gejala yang paling umum terjadi adalah kulit kering dan gatal, ruam pada wajah, siku, lutut belakang bagian, tangan dan kaki. Sampai saat ini belum ada alat khusus yang bisa digunakan untuk mendiagnosa penyebab penyakit kulit eksim. Dokter hanya mengandalkan informasi dan riwayat medis dari penderita untuk mengetahuinya.

HIVES

Macam-macam Penyakit Kulit dan GambarnyaHives merupakan salah satu jenis penyakit kulit yang disebabkan oleh alergi obat atau jenis makanan tertentu. Hives juga dapat disebabkan karena infeksi dan stres. Penyakit hives ditandai dengan adanya benjolan yang terkadang menimbulkan gatal pada kulit dan biasanya akan hilang dengan sendirinya.



IMPETIGO

Macam-macam Penyakit Kulit dan GambarnyaImpetigo adalah jenis infeksi kulit yang disebabkan oleh bakteri impetigo dan lebih sering menyerang anak-anak usia antara 2 hingga 6 tahun. Penyakit kulit ini terjadi akibat bakteri yang masuk ke dalam kulit melalui luka, goresan, atau gigitan serangga. Gejala yang timbul dapat berupa luka merah atau seperti jerawat yang memerah di sekitarnya. Luka akan terisi oleh nanah, kemudian setelah beberapa hari akan membentuk seperti kerak tebal. Penyakit kulit impetigo dapat diobati dengan antibiotik dan biasa menyerang bagian wajah, lengan, dan kaki.


MELANOMAMacam-macam Penyakit Kulit dan Gambarnya

Melanoma termasuk salah satu dari bermacam-macam penyakit kulityang berpotensi menjadi kanker kulit yang dapat mengancam jiwa. Bentuknya hampir sama dengan tahi lalat, sehingga sulit membedakannya. Tetapi ada beberapa perbedaan mendasar yang perlu diketahui, diantaranya adalah: 

1. Bentuknya tidak simetri atau tidak beraturan 2. Permukaannya compang-camping atau tidak halus 3. Warnanya bukan hitam atau coklat dan tidak merata 4. Diameternya mengalami perubahan, biasanya akan membesar
Karena itu, jika memiliki tahi lalat yang terlihat tidak biasa, seperti tumbuh menjadi besar, perubahan warna atau garis, dan sebagainya, sebaiknya berkonsultasi dengan dokter atau ahli kesehatan untuk mendapatkan perawatan dini terhadap penyakit kulit melanoma. Untuk penyembuhan penyakit kulit melanoma dapat dilakukan dengan operasi, kemoterapi, terapi biologi, terapi radiasi, atau kombinasi diantaranya.


PSORIASIS

Macam-macam Penyakit Kulit dan GambarnyaPsoriasis merupakan jenis penyakit kulit yang dapat menyebabkan scaling dan pembengkakan. Kebanyakan psoriasis terlihat karena adanya bercak tebal, atau kemerahan dengan sisik keperakan pada kulit dan biasanya menimbulkan rasa gatal atau sakit. Psoriasis sering ditemukan di siku, lutut, beberapa bagian dari kaki, kulit kepala, punggung bagian bawah, wajah, telapak tangan, dan telapak kaki. Pengobatan psoriasis tergantung pada seberapa serius penyakit ini, seperti ukuran, jenis, dan bagaimana dampak terhadap pasien terhadap penyakit tersebut.


RUAMMacam-macam Penyakit Kulit dan Gambarnya

Ruam atau dermatitis biasanya akan menyebabkan kulit kering dan gatal. Ruam biasa ditemukan di wajah, siku, bagian belakang lutut, dan pada tangan dan kaki. Perawatan kulit yang baik dan belajar untuk menghindari hal-hal yang menyebabkan ruam dapat mengobati gejala yang terjadi sebelum bertambah parah.



ROSACEAMacam-macam Penyakit Kulit dan Gambarnya

Rosacea adalah penyakit kulit yang ditandai dengan timbulnya kemerahan pada wajah, seperti adanya garis merah kecil di bawah kulit, mata atau kelopak mata yang meradang, hidung bengkak, dan kulit tebal. Dokter biasanya dapat mendiagnosis rosacea dari riwayat kesehatan dan pemeriksaan fisik. Tidak ada obat khusus untuk rosacea, tetapi dengan perawatan dan baik dan rutin dapat mengurangi atau menghilangkannya.


KANKER KULITMacam-macam Penyakit Kulit dan Gambarnya

Ada dua jenis kanker kulit yang paling umum, yaitu kanker sel basal dan kanker sel skuamosa. Mereka biasanya terbentuk di kepala, wajah, leher, tangan, dan lengan. Tipe lain dari kanker kulit ini adalah melanoma yang bisa lebih berbahaya dari jenis kanker kulit lainnya.




KERIPUTMacam-macam Penyakit Kulit dan Gambarnya

Keriput juga merupakan salah satu jenis gangguan atau penyakit pada kulit. Sinar matahari merupakan penyebab utama keriput dan penuaan pada kulit. Merokok juga berkontribusi pada keriput. Perawatan dan pencegahan kulit kering akan mengurangi munculnya keriput dan mencegah dari penuaan kulit lebih dini.

    No comments for "Kelainan pada kulit beserta gambarnya"