Motivation in My World

Sebenarnya, kalian tahu nggak sih, apa itu blog ? Mungkin beberapa orang sudah mengetahuinya. Banyak loh, manfaat dari mengolah blog. Salah satunya adalah mencari nafkah. Mungkin di kalangan narablog yang sudah berpengalaman sudah tidak asing lagi dengan hal tersebut. Nah, untuk kalian yang masih pemula, bisa nih, ditonton dulu videonya supaya mengerti, apa dan bagaimana ngeblog itu ? 


Sumber : Youtube

Kali ini, mimin hanya ingin berbagi pengalaman selama berproses menjadi seorang blogger. Sebenarnya, ini pertama kalinya mimin post tentang pengalaman sendiri ke blog. Selama ini cuma ngepost tentang pelajaran, informasi, dan sebagainya. Banyak tantangan yang harus dihadapi selama menjadi seorang blogger. Ada hal yang membahagiakan dan ada pula yang cukup mengais isak tangis. 

Awal buat blog ini karena rekomendasi dari seorang guru. Beliau bilang bahwa blog akan memberikan beberapa manfaat untuk kita. Tidak sekarang, tapi untuk masa ke depannya. Awalnya susah sekali, karena mimin pemula dalam hal teknologi. Teman-teman mimin sudah mengenal laptop atau komputer, sedangkan mimin sendiri baru kenal ya, pas waktu itu juga, waktu awal masuk sekolah menengah pertama. Ya mau nggak mau, mimin menuruti apa kata guru mimin. Ga bisa, tanya ke lain yang bisa. Bahkan pernah beberapa kali hampir menangis karena gagal atau nggak bisa log in. Untungnya teman-teman mimin pada baik, jadi mimin nggak sampai jatuh air mata dan nggak malu-malu amat karena ketahuan nggak bisanya. Tapi pas udah mahir dan jago ngeblog, sukanya nggak ketulungan. Apalagi mimin orangnya suka bagi informasi dan tidak sombong 😊, jadi segala hal, kalau ada data, mimin post. Mimin suka membantu orang lain. Jadi, selama mimin mampu, mimin akan bantu. Melalui platform inilah mimin menyalurkan bantuan pada orang lain. Melalui artikel-artikel edukatif dan informatif bagi kalian yang mungkin membutuhkannya. Mimin sangat senang ketika mimin bisa berguna bagi orang lain. Mimin juga ingat dengan sebuah Khadist yang hingga kini menjadi salah satu prinsip hidup mimin, yakni :



Karena mimin masih belum bisa berkontribusi aktif dan saat ini masih sekolah, jadi mimin berusaha semampunya mimin. Akhirnya, ngeblog menjadi salah satu sarana mimin untuk membantu orang lain. Dengan berbagi ilmu dan pengetahuan itulah, mimin berharap dapat membantu banyak orang.

Selain itu, ada beberapa kawan yang bilang bahwa melalui blog, kita bisa mencari uang. Akhirnya karena tertarik, mimin coba-coba dan nyari informasinya. Setelah banyak usaha kesana-sini, tetapi mungkin karena belum rezekinya, mimin selalu gagal. Mungkin juga belum waktunya, karena mimin masih tahap belajar dan sangat minim informasi. Apalagi mimin waktu itu juga masih blogger pemula. Jadi, melalui pengalaman tersebut mimin bisa mengerti, hal yang besar, harus ada pengorbanan dan pengetahuan yang besar pula. Walaupun gagal berkali-kali, rasanya yang begitu pedih, mimin akhirnya mengerti hikmahnya. Pembelajaran yang mimin dapatkan diakhir semuanya.
Source : Instagram

Pembelajaran yang sangat melekat hingga sekarang. Mimin adalah seseorang yang mengidolakan Pak Habibie. Dan ketika melihat postingan di atas, mimin sadar, mimin mungkin kurang konsisten dengan apa yang sedang mimin jalani saat ini. Jadi, mimin belajar agar lebih konsisten dan fokus dengan satu bidang. Berbekal hal tersebut, sekarang mimin bisa menjadi pribadi yang lebih terorganisir dan dapat dikatakan berhasil. Banyak prestasi dan hal membanggakan yang bisa mimin raih. Semua itu berasal dari permbelajaran dalam proses mimin selama ini berproses menjadi seorang blogger handal.

Menjadi seorang blogger itu cukup menyenangkan dan membanggakan dalam suatu kejadian. Dikatakan menyenangkan karena kita bebas mengeskpresikan apapun yang kita rasakan dalam personal blog kita. Keuntungannya, kita menjadi lebih lega karena emosi terpendam kita bisa diluapkan, apalagi bagi kaum introvert seperti saya, hehe. Blog bisa menjadi sebuah media kita apabila kita terlalu takut dalam mengekspresikan mimpi maupun pemikiran kita ke dunia nyata.

Tetapi perlu juga diingat, Batasan apa saja yang boleh dan tidak boleh diunggah. Dunia digital itu tidak sebaik dan tidak seburuk yang ada di pikiran kita, jika kita bisa bijak menggunakannya. Secara alamiah, seorang manusia takkan mampu berpisah dari perkembangan zaman. Maka, perlu adanya pembatasan diri dalam hal konten yang ingin diunggah. Apakah sifatnya itu baik atau buruk bagi orang lain. Apabila mengunggah sebuah informasi, akan lebih baik jika info tersebut sudah tervalidasi sehingga kita tidak menjadi oknum penyebar berita hoax seperti yang baru-baru ini sedang booming.

Lantas  bagaimana dikatakan membanggakan ? Yakni apabila melalui blog yang susah payah kita kelola rupanya mengantarkan kita menuju kesuksesan dan kemenangan, baik itu dengan menang sebuah lomba, maupun dalam hal bisnis dan sebagainya. Banyak hal dan manfaat yang bisa kita petik apabila kita mampu menggunakannnya. Pasti dalam diri kita akan muncul perasaan yang sangat gembira tak terkira. ;)

Blog menjadi hal yang menarik untuk digandrungi sebab kita bisa mengolah konten dan desain webnya sesuai dengan selera kita. Dan ketika kita mampu menyelesaikannya sesuai dengan minat kita, walau menghabiskan waktu berjam-jam berkutat dengan coding dan komputer, hal tersebut tidak akan berasa berat karena kita pasti akan menikmatinya. Dengan melakukan hal itu, pikiran kita seakan menjadi lebih santai dan senang. Ketika selesai sesuai yang diinginkan, maka senangnya nggak ketulungan.

Nah, melalui blog ini, mimin harap bisa lebih giat dalam berbagi informasi dan pengetahuan. Walau masih belum mencapai tujuan membuat blog sebagai media finansial, namun mimin akan selalu setia untuk berbagi banyak hal, wawasan, pengetahuan, pengalaman, dan masih banyak hal lain yang mimin ingin tambahkan dalam konten blog ini. Harapannya di tahun 2019, blog mimin dapat menjadi lebih baik dan lolos google adsense. Mimin juga berharap, blog mimin menjadi blog pusat para pencari ilmu mencari inspirasi, hhhh.... Jadi, untuk ke depannya, mimin akan menambah konten yang relevan dan sesuai dengan kebutuhan zaman sekarang. Video di bawah inilah yang menjadi motivasi dan resolusi mimin menghadapi tahun 2019. Sebuah video kiriman berisi kiat-kiat perubahan dari teman mimin. Semoga juga dapat menggugah menjadi pengingat kita sehingga resolusi 2019 bisa terwujud lebih baik dari tahun sebelumnya. Selamat menyaksikan :v !!!

Source : Dokumen Pribadi

Video tersebut memberikan beberapa kata yang berkaitan dengan apa yang telah dilalui tahun sebelumnya. Maka, untuk tahun yang baru, maka semangat hidup juga harus baru dong. Kiat-kita tersebut bisa kalian terapkan untuk bisa berprogress di tahun yang akan kita hadapi. Tentu saja, tujuannya agar kualitas hidup kita menjadi lebih baik.
Nah, untuk kalian para blogger, jangan hanya mengunggah konten hanya untuk mencari sensasi, namun tidak memiliki isi. Unggahlah konten yang sekiranya bisa memberikan manfaat bagi sesama, walau hal tersebut sulit untuk mencapai target untuk bisa menjadikan blog sebagai media finansial. Namun, bukankah jika kita terus berjuang dan berusaha, pasti akan hasil takkan mengkhianati usaha. Toh, kita berbagai juga mendapat pahalan :). 
Dari pengalaman mimin yang banyak kuota gagal dan seringnya mengalami kekalahan, walaupun mungkin rasanya sangat pedih dan menyakitkan. Namun, mimin yakin, inilah jalan yang harus dilalui untuk menuju kesuksesan. Sukses itu satu kali, gagal berkali-kali. Sudah biasa dan memang itulah progress yang wajar. Nah, jangan sedih atau putus asa jika mengalami kekalahan dalam suatu kompetisi. Karena apa ? kita mungkin kalah, lomba blog ini. Namun, di sisi lain, lihatnya pelajarannya. Kita bisa tahu, ohhh... ini toh, yang buat aku kalah. Kita bisa mengerti kesalahan kita dan bisa berusahan untuk memperbaikinya. Kita memiliki tambahan wawasan, yang tentu saja, suatu saat, pasti kita akan meraih kemenangan dan kesuksesan kita. Jangan ragu untuk berkompetisi. Yakin !!!

Karena manusia hidup tidak mungkin stagnan, maka demikian pula mimin. Mimin hanyalah manusia biasa, bukan seorang superman yang bisa segalanya. Maafkanlah mimin bila banyak hal yang kurang berkenan. Terima kasih sudah mampir ke blog mimin. Tunggu postingan selanjutnya ya....

1 comment for "Motivation in My World"

  1. Mantab kak, tetap semangattttttttt memberikan hal2 positif melalui tulisan :)

    ReplyDelete

Post a Comment